Senin, 18 Juni 2012

Luntur_nya Budaya Kita (Permainan Tradisional)

saya mau bercerita apa yang ada didalam pikiran saya, jadi apabila ada kesalahan, kurang sopan mohon dimaafkan, namanya juga bloger baru yang belajar menulis,,,heheheeheheheee.......

saya mau bercerita tentang budaya yang telah mulai luntur dengan adanya perkembangan zaman modern saat ini, karena saya berprofesi sebagai guru PENJASORKES di salah satu instansi di daerah saya, saya akan bercerita masalah olahraga dan permainan tradisional yang sekarang ini sudah mulai dilupakan oleh kalangan anak-anak atau remaja -remaja saat ini, dimana saat ini mereka lebih memilih permainan yang modern.

Masih ingatkah?????????
sewaktu saya masih kecil dulu, saya setiap ada kesempatan bermain bersama teman-teman sebaya, saya dan teman-teman sering sekali bermain permainan dan olahraga tradisional, seperti misalnya, gobak sodor (sodoran), bentengan, pentengan, petak umpet, sepakbola api, enggrang,congklak, galah asin, dor tap, gasing dan banyak lagi permainan tradisional yang lain. tapi seperti untuk anak-anak sekarang atau remaja-remaja sekarang jarang dan bahkan tidak pernah bermain permainan tradisional tersebut, melaikan memilih bermain permainan yang modern seperti Play Station, PSP, Laptop, dll.

memang ce perkembangan teknologi itu penting bagi kehidupan kita dan anak-anak sekarang, tapi juga kita harus sebagai orang tua harus memberi tahukan tentang olahraga atau permainan tradisional kepada anak-anak kita supaya tidak hilang budaya itu. (atau sebagai orang tua, kita juga belum pernah bermain atau mengenal permainan tradisional,,,????????????heheheeheheeheheehehe....)

mengapa saya menulis hal ini didalam blog ini, karena setelah saya mengajar dan bertanya kepada murid-murid ternyata masih banyak siswa yang belum mengetahui permainan tradisional tersebut, padahal saya mengajar di kecamatan yang notabenya masih desa, dan saya berfikir apalagi anak-anak yang ada dikota besar yang terbatas sarana dan prasarannya????????????????
apakah mereka juga belum pernah mengenal permainan tradisional??????????????????

jadi sebagai guru dan orangtua saya berharap agar kita menginformasikan kepada anak-anak atau anak didik kita supaya budaya olahraga dan permainan tradisional tidak luntur.

sekali lagi apabila ada kekurangan atau ada kata-kata yang tidak sopan bahkan ada pihak lain yang tersinggung, saya meminta maap sebesar-besarnya

Terimakasih......................

Tidak ada komentar:

Posting Komentar